Pepes Tahu Kemangi.
Kamu dapat memasak Pepes Tahu Kemangi menggunakan 10 bahan dan 8
Langkah. Inilah cara kamu mencapai itu .
Bahan-Bahan Pepes Tahu Kemangi
- Siapkan 8 buah , tahu kuning bandung.
- Siapkan 10 siung , bawang merah.
- Siapkan 4 siung , bawang putih.
- Siapkan 3 buah , cabe merah keriting.
- Siapkan 10 buah , cabe rawit merah.
- Siapkan 3 ikat kecil , daun kemangi (petik daunnya saja).
- Siapkan 3 batang , serai (ambil bag putihnya saja).
- Siapkan 3 lembar , daun salam.
- Siapkan secukupnya , Garam, gula dan kaldu bubuk.
- Siapkan , Daun pisang secukupnya utk membungkus.
Cara pembuatan Pepes Tahu Kemangi
- Cuci bersih semua bahan bahan..
- Hancurkan tahu dalam wadah menggunakan garpu atau sendok. Kemudian sisihkan.
- Iris bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe rawit, masukan ke dalam adonan tahu, aduk rata..
- Kemudian beri garam, gula, dan kaldu bubuk, cicipi. Setelah itu masukan daun kemangi, aduk rata..
- Siapkan daun pisang untuk membungkus. Lap dahulu permukaan daun pisang dgn menggunakan tissue, agar kotoran di atas daun hilang. Garang daun sebentar di atas kompor, agak layu, gunanya utk memudahkan dlm membungkus..
- Bagi adonan tahu menjadi 3 bagian, kemudian letakan daun salam dan sereh di atas daun pisang, masukan tahu, kemudian lipat daun pisang dan bungkus. Lakukan sampai adonan habis..
- Setelah itu siapkan panci utk mengukus, setelah kukusan panas, masukan pepes tahu..
- Kukus selama 15 menit, kemudian angkat, diamkan di suhu ruang. Sajikan..